Tips Paskah

Aneka Kegiatan PASKAH

Hari PASKAH tidak selalu harus diisi dengan kegiatan yang berhubungan dengan telur. Banyak kegiatan bermanfaat lainnya yang dapat Anda dan anak-anak lakukan. Kegiatan-kegiatan tersebut bisa menjadi sebuah kegiatan yang berarti bagi Anda dan anak-anak.

1. Pertimbangkanlah untuk beribadah di alam terbuka pada waktu matahari terbit. Tentukanlah sebuah tempat di luar rumah atau luar kelas sebagai tempat untuk membaca dan berdoa bersama keluarga atau murid-murid Anda sambil menyaksikan matahari terbit. Setelah itu rencanakanlah makan pagi bersama yang khusus.

Metode dalam Mengajarkan Kematian Yesus: "Boomm Kejutan di Awal Cerita"

Salah satu teknik membuat anak-anak "tertarik" mendengarkan suatu cerita adalah dengan menyiapkan suatu "boomm kejutan", yaitu aktivitas, acara, ilustrasi, bunyi-bunyian atau cerita pendahuluan. Itu semua akan membuat anak "tertarik" dan mendengarkan dengan tekun cerita berikutnya. Teknik ini juga penting dipakai untuk mengakhiri suatu cerita agar terus meninggalkan kesan yang mendalam.